Treking Seru Di Puncak Bogor!!

Selamat datang di petualangan tak terlupakan: Family Treking !!

Ingin menghabiskan liburan keluarga dengan cara yang menyenangkan dan penuh petualangan? Ayo ikuti kami dalam menjelajahi jalur-jalur yang dirancang khusus di Puncak Bogor. Di sini, di tengah hutan pegunungan yang mempesona, Anda akan menemukan jalur family trekking yang menakjubkan.

Kami akan membawa Anda melalui perjalanan yang menghubungkan dengan daya tarik wisata yang luar biasa, yaitu air terjun curug Panjang. Melalui jalanan setapak dan di antara pepohonan yang rimbun, Anda akan merasakan keindahan alam sekitar dengan aliran sungai yang jernih dan tebing-tebing yang menakjubkan. Oh, jangan lupa, perjalanan ini akan melintasi tempat di mana air terjun curug berada, sebelum melanjutkan menuju ke air terjun curug Panjang,

Alur Treking

Pertama kita berkumpul di meeting point, menyiapkan perlatan pribadi apa saja yang akan di bawa saat treking, sebaik nya sambil menunggu teman teman yang lain kita lakukan dulu pemanasan.

sebelum ber aktivitas Treking biasanya peserta di briefing terlebih dahulu oleh pemandu nya masing- masing. Selain untuk olahraga dan liburan, Kegiatan treking ini bisa mengembangkan pikiran tentang kesadaran menjaga dan melestarikan alam sekitar. Selain Treking kalian juga merasakan dingin nya berenang di Curug panjang.

Treker terlebih dahulu akan melewati jalan hutan yang menanjak dengan tekstur tanah. Di dalam jalur ini para peserta akan melewati beberapa rintangan seperti tanjakan jalan tanah yang bilamana hujan akan sangat licin, melewati lorong – lorong alami yang terbentuk dari beberapa batang pohon, dan turunan turunan yang sedikit licin yang diujung nya kalian akan mendapati sebuah aliran sungai dari hulu air terjun curug panjang.

Melalui jalanan setapak dan di antara pepohonan yang rimbun, Anda akan merasakan keindahan alam sekitar dengan aliran sungai yang jernih dan tebing-tebing yang menakjubkan. Oh, jangan lupa, perjalanan ini akan melintasi tempat di mana air terjun curug berada, sebelum melanjutkan menuju ke air terjun curug Panjang,

perjalanan treking ini menghabiskan sekitar 60 – 90 menit, tergantung dari ritme perjalanan. Berbeda dengan treking pada umum nya. Treking di Curug panjang, Puncak Bogor ini menyusuri bebrapa air terjun yang sangat indah, lalu melewati jembatan yang dibawah nya adalah air terjun curug panjang yang sangat mempesona. Jembatan gantung ini juga adalah spot favorit untuk berfoto karna pemandangan nya yang bagus, terlebih jika cuacanya cerah.

Kegiatan treking ini sangat cocok buat kamu yang suka tantangan, karna dengan menyusuri sungai dengan medan yang licin dan aga sulit menjadi tantangan tersendri untuk mencoba nya.

Setelah jalur hutan terlewati, saat nya treking menyusuri aliran sungai. Berbeda dengan tantangan di jalur sebelum nya.

rintangan di jalan ini adalah dingin nya air sungai dan berjalan melawan arus. dengan beberapa lumut dan celah di batu membuat treking menjadi lebih seru dan banyak tantangan.

Setelah menyusuri jalur sungai, para treker akan kembali di suguhkan dengan jalur hutan yang menuju spot terbuka. yang berada di ketinggiang 1020MDPL. Dan disini juga tempat treker beristirahat.

Selesai istirahat para treker melanjutkan perjalanan ke curug panjang.

Curug panjang adalah tujuan terkahir dalan perjalan treking ini. Di tempat ini para peserta bisa berenang,berfoto, dan beristirahat kembali sebelum melakukan treking untuk kembali ke meeting point. Keluh kesah dan lelah hilang seketika karna melihat kecantikan curug panjang yang indah dengan air yang berwarna biru dan aliran sungai yang bersih.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You may use these HTML tags and attributes: <a href="" title=""> <abbr title=""> <acronym title=""> <b> <blockquote cite=""> <cite> <code> <del datetime=""> <em> <i> <q cite=""> <s> <strike> <strong>